Alvin Faiz Tertutup, Tak Pernah Cerita ke Keluarga Soal Masalah Rumahtangganya, Berusaha Tegar

Ameer Azzikra, putra almarhum Ustaz Arifin Ilham, tak banyak tahu soal prahara rumah tangga kakaknya, Alvin Faiz, dengan Larissa Chou. Sebab, dalam keluarga, sosok Alvin Faiz dikenal sebagai sosok yang tertutup bila ada masalah. Bahkan di mata Ameer sosok Alvin selalu berusaha terlihat tegar di depan anggota keluarga lainnya.

"Kalau bang Alvin sendiri orang yang sangat tertutup. Semua masalah pribadi, ya biar dia aja begitu," beber Ameer Azzikra saat ditemui di komplek pesantren Az Zikra, Sentul Bogor, Jumat (21/5/2021). "Tapi bang Alvin sepertinya selalu terlihat tegar di depan keluarga di depan orang banyak tetapi ternyata kabarnya seperti ini ya," jelasnya. Ameer juga mengatakan bahwa sebelum mendengar kabar tersebut tak ada hal ganjil di rumah tangga abangnya itu.

"Kita melihat biasa biasa saja sebagaimana hari biasanya tapi mungkin mereka lebih fokus menjaga nama baik ya. Tapi ya sudah kalau terjadi seperti ini ya sudah pasti ada hikmahnya," ucap Ameer. "Mereka juga enggak serta merta cerai gitu, enggak. Pasti sudah banyak melewati pemikiran yang panjang dan bahkan musyawarah yang panjang," jelasnya. Meski perceraiannya sudah terdaftar di Pengadilan Agama Cibinong, Alvin Faiz masih tetap terlihat santai. Bahkan putra sulung alm. Ustaz Arifin Ilham itu masih aktif mengurus persiapan pernikahan Ameer.

Sejak 20 Mei 2021, Larisssa Chou mendaftrkan gugatan cerainya ke Pengadilan Agama Cibinong. Larissa yang mendaftarkan sendiri perceraiannya tanpa diwakili kuasa hukum. Alvin pun membenarkan bahwa istrinya itu sudah mengajukan gugatan cerai, dan sudah siap berpisah setelah 5 tahun bersama. Artikel ini merupakan bagian dari

KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *